Kediri

Ngomong Politik di Pilkada Kabupaten Kediri Tahun 2024: Pemilu Tanpa Lawan Bumbung Kosong

Damar Emas
  • Sabtu, 4 Mei 2024 | 15:20
Kediri - Dalam rangka peringatan hari jadi yang keempat MKS 5 Markas Kuliner Simpang Lima 5 Gumul Kediri,dijadikan panggung bagi diskusi politik yang mengangkat isu penting: pemilihan bupati tanpa lawan bumbung kosong.

DAMAREMAS.COM, Kediri  - Dalam rangka peringatan hari jadi yang keempat MKS 5 Markas Kuliner Simpang Lima 5 Gumul Kediri,dijadikan panggung bagi diskusi politik yang mengangkat isu penting: pemilihan bupati tanpa lawan bumbung kosong.4/5/2024

Acara ini dihadiri oleh puluhan wartawan berbagai Media Kediri Raya yang tertarik dengan dinamika politik lokal.

Dalam diskusi tersebut, Bambang Iswahyudi, Ketua PWI Kediri, menyoroti urgensi untuk menjaga integritas pemilihan bupati ke depan. "Pemilihan bupati yang jujur dan transparan adalah fondasi bagi kemajuan daerah," ujarnya. Iswahyudi menekankan perlunya menghindari praktik melawan bumbung kosong yang bisa merusak proses demokrasi.

Mayoritas peserta diskusi juga mengisyaratkan sikap serupa, menegaskan pentingnya menegakkan prinsip-prinsip demokrasi yang sehat. Mereka menekankan bahwa kepentingan publik harus diletakkan di atas segalanya dalam proses pemilihan bupati mendatang.

Diskusi ini menjadi panggilan bagi para pemangku kepentingan politik di Kediri untuk bersama-sama menjaga integritas dan transparansi dalam setiap tahapan pemilihan bupati, demi mewujudkan pemerintahan yang lebih baik dan lebih akuntabel untuk masyarakat Kediri.

Reporter: sono

 

 

Rekomendasi Untuk Anda

Berita Lainnya

google.com, pub-7374933357971941, DIRECT, f08c47fec0942fa0