Kediri

Reza Darmawan Ajak Generasi Muda 'Katakan Cinta Dengan Suara' pada Pemilu Hari Valentine

Damar Emas
  • Sabtu, 10 Februari 2024 | 13:18
Ilustrasi proses pemungutan suara Pemilu

DAMAREMAS.COM, Kediri - Pemilihan umum yang akan dilaksanakan pada tanggal 14 Februari mendatang tidak hanya menjadi momen politik bagi masyarakat Indonesia, tetapi juga menjadi perhatian khusus karena bertepatan dengan perayaan Hari Valentine. Dalam upaya mencegah tingginya angka golput, calon legislatif dari Partai Gerindra, Reza Darmawan, memperjuangkan gagasan unik dengan mengubah Hari Kasih Sayang menjadi Hari Kasih Suara. Dalam pandangannya, momen ini dapat dijadikan kesempatan untuk menyuarakan aspirasi politik dengan cinta kepada negara.

Calon legislatif dari Partai Gerindra, Reza Darmawan, dengan tegas menyuarakan penolakan terhadap golput pada Pemilu yang akan dilangsungkan pada tanggal 14 Februari mendatang. Sebagai langkah antisipasi, Reza Darmawan menggaungkan gerakan bertajuk "Katakan Cinta Dengan Suara", yang mengajak seluruh elemen masyarakat, terutama kalangan milenial dan Gen Z, untuk menggunakan hak pilihnya dengan bijak.

Reza Darmawan bersama kaum milenial

Menurut Reza Darmawan, momen perayaan Hari Valentine yang sering diidentikkan dengan ungkapan cinta romantik dapat diubah maknanya menjadi hari di mana setiap warga negara menyatakan cintanya kepada bangsa dan negara melalui suara dalam pemilu. Ia menekankan bahwa memberikan suara pada pemilu adalah wujud cinta yang nyata terhadap masa depan bangsa, bukan hanya untuk diri sendiri tetapi juga untuk generasi mendatang.

"Golput bukanlah pilihan. Kita harus memanfaatkan kesempatan ini untuk menentukan arah masa depan negara kita. Mari kita katakan cinta kepada negara ini dengan suara kita di hari yang spesial ini," ujar Reza Darmawan dengan penuh semangat.

Selain itu, Reza Darmawan juga menyampaikan bahwa Pemilu bukanlah ajang untuk mengekspresikan rasa benci terhadap sistem atau pemerintah, melainkan momen penting untuk menjaga keberlangsungan demokrasi dan memilih pemimpin yang dapat membawa kemajuan bagi rakyat.

Tidak hanya melalui kampanye konvensional, Reza Darmawan juga aktif memanfaatkan media sosial dan berbagai platform digital untuk menyebarkan pesan-pesan penting tentang arti pentingnya partisipasi dalam pemilu. Ia berharap bahwa gerakan "Katakan Cinta Dengan Suara" dapat membangkitkan kesadaran politik dan semangat berdemokrasi di kalangan masyarakat, terutama generasi muda.

Dengan semangat "Katakan Cinta Dengan Suara", Reza Darmawan bersama para pendukungnya terus bergerak aktif untuk menggalang dukungan dan partisipasi masyarakat dalam Pemilu tanggal 14 Februari mendatang. Semoga dengan upaya ini, angka golput dapat diminimalisir, dan setiap suara dapat menjadi bagian penting dalam menentukan masa depan bangsa./tr

Rekomendasi Untuk Anda

Berita Lainnya

google.com, pub-7374933357971941, DIRECT, f08c47fec0942fa0