Kediri

Hadir di Acara Pelepasan Siswa Yayasan Mujahidin, Bupati Jombang : Semoga Mendapat Ilmu yang Bermanfaat  

  • Kamis, 6 Juli 2023 | 14:26
(Bupati Foto berama usai acara pelepasan santri yayasan Mujahidin, arif)

Jombang, Damaremas.com - Bupati Jombang Hj Munjidah Wahab menghadiri acara Haflah Akhirussanah ( pelepasan ) yang ke-7  siswa - siswi  MI, MTS, MA Mujahidin Diwek Jombang, Selasa (4/7/2023).  

Dalam sambutannya, Bupati Jombang Hj Munjidah Wahab   berharap lembaga Mujahidin dengan jenjang pendidikan mulai MI, Mts dan MA bisa mencetak generasi berilmu dan mempunyai akhlak yang baik.

"Semoga anak anak yang menuntut ilmu di sini dapat memperoleh ilmu yang bermanfaat kelak. Termasuk memiliki akhlakul karimah," ujarnya saat memberikan pidato sambutan.

Baca Juga: Mas Abu Serahkan Hadiah Pemenang Lomba Video Berita KIM, Ajak Sebarkan Keberhasilan Pembangunan Lewat Medsos

Sementara itu, Ketua Yayasan Mujahidin Abdul Mughni atau yang akrab dipanggil Abah Mat menuturkan bahwa pesantren dan lembaga sekolah di bawah naungan Yayasan Mujahidin merupakan satu - satunya pesantren dan sekolah di Jombang yang berbasis salafiyah-modern.

Salafiyah karena santri pondok diajari bisa membaca dan menulis kitab kuning,  kemudian dikatakan modern karena para santri juga diajari mahir berbahasa arab dan bahasa inggris.

"Santri wajib memakai bahasa tersebut dalam kesehariannya",tegasnya. 

Baca Juga: Rekomendasi Drama Korea Tentang Dunia Hukum, Nomor 5 Paling Populer dan Ratingnya Tinggi

Abdul Mughni menambahkan, sebagian besar tenaga pendidik di lembaga sekolah Mujahidin merupakan alumni Pondok Modern Gontor yang sudah dikenal di Indonesia.

Rekomendasi Untuk Anda

Berita Lainnya

google.com, pub-7374933357971941, DIRECT, f08c47fec0942fa0