Kediri

Peluang Pertukaran Pelajar dan Beasiswa.

Damar Emas
  • Selasa, 12 September 2023 | 13:59

Damaremas.com,Kediri - Bupati Kediri, Hanindhito Himawan Pramana, telah membuka peluang pertukaran pelajar dan beasiswa bagi siswa SMA Dharma Wanita dengan siswa dari Australia. Keputusan ini diambil setelah diskusi antara Pemerintah Kabupaten Kediri, Poetra Sampoerna Foundation (PSF), dan perwakilan dari Western Australia.(9/9/2023). 

Bupati Kediri, yang akrab disapa Mas Dhito, mengungkapkan bahwa pertukaran pelajar ini bertujuan untuk meningkatkan kompetensi siswa SMA tersebut. Dia juga mengatakan bahwa rencana ini bisa membuka peluang pemberian beasiswa kepada siswa Dharma Wanita untuk melanjutkan studi ke perguruan tinggi di Australia.

Selain itu, Pemerintah Kabupaten Kediri sedang berfokus pada pembenahan berbagai aspek di boarding school yang berlokasi di Kecamatan Pare. Upaya tersebut mencakup perbaikan katering dan fasilitas sekolah. Bupati juga mengoptimalkan kurikulum yang ada, dengan harapan bahwa dalam pertukaran pelajar, SMA Dharma Wanita dapat mengadopsi atau berkolaborasi dengan kurikulum yang diterapkan di Western Australia.

SMA Dharma Wanita Pare Boarding School adalah sekolah yang diperuntukkan bagi siswa kurang mampu melalui kerjasama antara Pemerintah Kabupaten Kediri dan PSF. Pada tahun pertama, sebanyak 130 siswa telah dikukuhkan pada bulan Juli, dan Mas Dhito menganggap ini sebagai bukti keberhasilan program sekolah gratis tersebut./sono.

 

 

Rekomendasi Untuk Anda

Berita Terkait

Berita Lainnya

google.com, pub-7374933357971941, DIRECT, f08c47fec0942fa0