Hiburan

7 Manfaat Oatmeal Untuk Penderita Diabetes Yang Harus Diketahui

anggada
  • Senin, 27 November 2023 | 20:00
Ilustrasi manfaat konsumsi oatmeal untuk penderita diabetes

DAMAREMAS.COM - Penyakit diabetes melitus adalah kondisi kronis yang mempengaruhi cara tubuh mengolah gula darah.

Manajemen diabetes melibatkan perubahan gaya hidup, termasuk pola makan yang sehat.

Sereal oatmeal adalah sejenis sereal yang terbuat dari gandum, dapat menjadi pilihan makanan yang cerdas bagi penderita diabetes karena berbagai manfaat kesehatannya.

Berikut adalah beberapa manfaat dari konsumsi sereal oatmeal bagi penderita diabetes yang harus diketahui.

1. Serat Tinggi

Oat dikenal kaya serat, terutama serat larut air yang disebut beta-glukan. Serat membantu mengontrol kadar gula darah dengan memperlambat penyerapan glukosa.

Dengan mengkonsumsi oat, penderita gangguan gula darah dapat menghindari lonjakan gula darah yang drastis setelah makan.

Baca Juga: Kresna Duta Gelaran Wayang Kulit-Ki Rudi Gareng- Gempur Rokok Ilegal

2. Indeks Glikemik Rendah

Oat memiliki indeks glikemik yang relatif rendah. Ini berarti oat dapat menyebabkan peningkatan gula darah yang lebih lambat dan stabil, membantu mencegah lonjakan gula darah yang tidak diinginkan.

3. Mengatur Berat Badan

Penderita sering diminta untuk mengelola berat badan mereka. Oat dapat membantu dalam proses ini karena seratnya memberikan rasa kenyang lebih lama, mengurangi keinginan untuk makan berlebihan, dan membantu mengendalikan berat badan.

Rekomendasi Untuk Anda

Berita Terkait

Berita Lainnya

google.com, pub-7374933357971941, DIRECT, f08c47fec0942fa0