Hiburan

Tips Menggunakan Pensil Alis untuk Membuat Alis Lebih Sempurna, Tampil Menawan Saat Lebaran Idul Fitri

Damar Emas
  • Kamis, 27 April 2023 | 10:00
Ilustrasi cara menggunakan pensil alis untuk membuat lebih sempurna (Pexels / Anderson Guerra)

Setelah terbingkai rapi, gunakan spoolie brush dan sikat alis untuk menyisir alis agar warnanya lebih terlihat natural dan menyatu dengan yang asli.

5. Teknik soap brow.

Teknik soap brow cocok untuk yang memiliki alis tebal, namun ingin alis tetap terlihat rapi dan sempurna.

Untuk menggunakan teknik ini, mulai dengan membentuk frame alis dan arsir dengan pensil alis agar lebih natural. Jangan lupa kembali sisir alis setelah menggambarnya.

Ambil sabun batang dan basahi dengan sedikit air hingga memiliki tekstur seperti pasta. Gunakan spoolie untuk mengambil sabun yang sudah dibasahi dan aplikasikan pada rambut alis ke arah atas untuk memberikan ilusi alis lebih penuh dan tebal.

Jika masih ada bagian alis yang kosong, kamu bisa mengisinya menggunakan brow powder atau pomade alis. Atau bisa juga dengan menggunakan browcara.

6. Perhatikan ujung alis.

Tak hanya bagian tengah dan pangkal yang perlu diperhatikan dalam membuat alis. Perhatikan juga ujung alis atau disebut ekor alis yang berperan penting untuk menyeimbangkan proporsi wajah.

Berikan perhatian ekstra untuk membuat ujung alis yang cukup tegas. Gunakan produk bertekstur pomade dengan angled brush.

Tekstur pomade akan lebih tahan lama dan pigmentasi warnanya lebih kuat untuk mempertegas ujung alis dengan baik.

Rekomendasi Untuk Anda

Berita Terkait

Berita Lainnya